Selamat Datang

Guru ESD.com adalah website sumber daya untuk pendidik dalam mengasah keterampilan untuk mengimplementasikan Education for Sustainable Development. Guru dapat menemukan berbagai pelatihan terpercaya untuk mengajarkan konsep-konsep ESD kepada siswa dengan cara yang praktis dan relevan. Mari menjadi agen Pendidikan untuk Pembangunan Berkelanjutan yang proaktif dan transformatif!

Implementasi ESD Hebat!

ESD masih menjadi tantangan dalam sistem pendidikan nasional Indonesia. Padahal ESD menjadi harapan bagi pemimpin dunia melalui pendidikan untuk membuat planet ini berlanjutan. Salah satu program Aksi Global UNESCO adalah membangun kapasitas pendidik dalam mengimplementasikan ESD.

Guru ESD didirikan pada tahun 2019 dengan misi membantu berbagai pemangku kebijakan pendidikan terutama guru untuk dapat mengimplementasikan ESD dalam kegiatan pendidikannya sehingga menjadi inisiator dalam membentuk dunia berkelanjutan.

Pelatihan Guru ESD

Kami menawarkan program pelatihan secara online bagi guru sekolah. Pelatihan bersifat fleksibel, guru dapat menyelesaikan pelatihan kapan saja dan dimana saja. Setelah mengikuti pelatihan, peserta memperoleh sertifikat pelatihan dengan menyelesaikan terlebih dahulu berbagai aktivias dalam pelatihan. Sertifikat disahkan oleh Dekan Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Pendidikan Indonesia (UPI)

Postingan Terbaru

Pengelolaan Sampah dan Cuci Tangan di Sekolah

Praktik pengelolaan sampah, mencuci tangan, dan hidup sehat di sekolah menjadi sangat penting dalam rangka mewujudkan pembangunan berkelanjutan. Praktik-praktik ini dapat mempromosikan lingkungan yang aman dan bersih, serta menanamkan kebiasaan seumur hidup yang berkontribusi terhadap kesejahteraan secara keseluruhan. Pengelolaan sampah dan perilaku hidup sehat di sekolah berkontribusi pada pencapaian SDG […]

Hari Bumi, Merawat Bumi Agar Tetap Layak Huni

Hari ini, Senin tanggal 22 April 2024 diperingati sebagai Hari Bumi (Earth Day). Hari bumi pertama kali diperingati pada tanggal 22 April 1970 ini. Tujuan peringatan hari bumi adalah agar bumi tetap menjadi tempat tinggal yang baik dan sehat, bukan hanya untuk manusia, tetapi juga untuk semua makhluk hidup yang […]

Peran Guru dalam Air yang Berkelanjutan

| Hari Air Sedunia | World Water Day Hari ini, Senin tanggal 22 Maret 2024 diperingati sebagai hari air sedunia (World Water Day). Peringatan ini ditetapkan pada Sidang Umum PBB ke-47 tanggal 22 Desember 1992 di Rio de Janeiro, Brasil. Hari Air Sedunia bertujuan untuk memotivasi publik agar mendukung konservasi […]